olx.co.id merupakan situs online
classified terbesar di Indonesia yg menyediakan media yg mudah, cepat dan
gratis bagi para penjual untuk memasang iklan
Mission
Misi Tokobagus adalah memberikan
layanan kepada masyarakat Indonesia khususnya komunitas jual-beli dimana semua
orang di Indonesia dapat melakukan promosi serta transaksi jual beli segala
jenis barang & jasa yang tentunya sesuai dengan batasan moral, etika, agama
dan hukum di Indonesia.
Description
OLX.co.id (sebelumnya Tokobagus.com) merupakan
situs online classified terbesar di Indonesia. OLX.co.id menyediakan media yang
mudah, cepat dan gratis bagi para penjual untuk memasang iklan dan sekaligus
bagi pembeli untuk mencari beragam produk barang bekas dan barang baru untuk
kebutuhan sehari-hari.
Gambaran Perusahaan
Tokobagus merupakan situs jual beli
& iklan gratis TERBESAR di Indonesia.
Dengan lebih dari 1,5 juta member
dan terus bertambah, Tokobagus telah dipercaya oleh jutaan individu &
perusahaan yang ingin produknya dikenal secara luas di internet, dan tentu saja
untuk meningkatkan hasil penjualan mereka.
Jutaan orang telah mempercayakan urusan jual
beli barang/jasa mereka di Tokobagus.
Spesifik
produk
Olx.com ini menjual
berbagai macam produk. Yang dibagi menjadi beberapa kategori yaitu mobil,
motor, properti, keperluan pribadi, elektronik&gadget, hobi&olahraga,
rumah tangga, perlengkapan bayi&anak, kantor&industri dan
jasa&lowongan kerja. Produk yang dijual di olx merupakan barang bekas dan ada barang baru walau barang
second biasanya barang itu masih memiliki garansi atau baru beberapa kali
dipakai oleh penjualnya. Produk yang dijual di olx memiliki harga yang lebih
rendah daripada di toko-toko walau ada juga dijual dengan harga tinggi tetapi
kita bisa nego harga. Produk ini dijual secara online bisa COD dan kirim
barang. Produk-produk ini dijual ke seluruh wilayah Indonesia. Kita juga bisa
memilih lokasi sesuai dengan lokasi kita untuk membeli barangnya.
Segmentasi
produk
Produk yang dijual di
olx.com ini di bagi menjadi beberapa kategori seperti gambar diatas. Jadi kita
bisa memilih barang sesuai dengan keinginan kita dan apa yang sedang kita cari.
Didalam kategori itu ada kategori lagi seperti berikut ini :
Analisis
situasi pasar
Saya sering belanja di
olx.com ini alhamdulillah selama saya belanja disini barang selalu datang tepat
waktu dan barangnya sesuai tetapi kadang barang itu tidak sesuai dengan yang
kita pesan dari segi bahan atau modelnya. Saya juga pernah membeli gadget di
olx dengan system COD yaitu ketemuan langsung dengan orangnya. Saya juga pernah
membeli sepeda dan sepeda itu diantar langsung ke rumah saya alhamdulillah
barangnya sampai saat ini masih bagus.
Penjualnya ada yang slow respon dan fast respon. Terkadang pada saat
kita sudah tf suka slow respon dan saya pernah mengalami sudah transfer tetapi
dibilang belum masuk uangnya pada saat saya tanya penjualnya slow respon dan
akhirnya pada sore harinya baru masuk uang tf saya. Untuk membeli barang di olx
ini kita harus bisa memilih dengan teliti apakah trused atau no trusted dengan
cara melihat member penjual sejak kapan, barang itu dilihat oleh berapa orang
dan no iklannya.
Analisis
pesaing
Pesaing dari olx ini sangat
banyak yaitu kaskus, elevenia, lazada, berniaga, tokopedia, zalora, bhinneka,
tetapi saya lebih suka belanja di olx, kaskus dan elevenia. Elevenia ini
termasuk toko online yang bagus dan trusted menurut saya. Semua dilakukan
secara langsung melalui webnya kalau di olx itu kita sms ke penjualnya. Pada
saat belanja di elevenia saya memesan parfum dan stocknya tinggal 1 ternyata
pada saat udah tf barang sudah habis dari
pihak elevenia mengirim email ke saya untuk mengirimkan no rekening untuk
melakukan refund. Terkadang kita mencari
barang yang lebih murah dengan produk yang sama dan kualitas yang sama dengan
membandingkan toko online yang ada.
Strategi
promosi
Promisi yang dilakukan
melalui ikan di Televisi sampai
pergantian nama tokobagus menjadi olx itu di iklankan di TV. Selain di TV
promosi dilakukan dengan memasang iklan di Koran dan kadang ada juga di sebuah
web seperti contoh di facebook dibagian kanannya suka ada iklannya.
Media
promosi berbasis TI
TV merupakan media promosi
berbasis TI dan orang-orang cepat melihatnya. Jadi banyak orang yang ingin
membeli produk dengan harga terjangkau di olx.
KOMENTAR
Menurut saya olx itu toko
onine yang terpercaya barang-barang yang dijual bagus sesuai dengan yang kita
inginkan walau terkadang kita suka tertipu dengan pic yang ada dilihat bagus
barang mulus tetapi pada saat kita pakai beberapa hari barang sudah rusak
terutama gadget. Di olx ini juga ada penjual yang masih suka menipu, saya kalau
belanja di olx melihat dari member dan testi orang yang sudah pernah belanja di
penjualnya.
Kita juga suka membandingan
harga antara toko online yang satu dengan yang lainnya. Belanja di olx juga
bisa nego harga. Bila kita ingin belanja di toko imline sebaiknya kita harus
tau apakah trusted atau tidak karena masih banyak toko online yang suka menipu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar